Marhaban Ya Ramadhan

Ramadhan 1445H

[IMG]

Program Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2021

Sabtu, 27 Februari 2021, berita | Dilihat : 509 kali

Berdasarkan surat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara Nomor: 23/1B/Mdn-UK/Srt/B tanggal 29 Januari 2021 prihal : Penawaran Program Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2021 Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan, dengan persyaratan sebagai berikut :

  1. Sekurang-kurangnya telah menyelesaikan 40 (empat puluh) Satuan Kredit Semester (SKS) atau 3 (tiga) Semester; 
  2. Setiap mahasiswa, menerima beasiswa paling lama hanya 4 (empat) Semester; 
  3. Usia tidak lebih dari 23 (dua puluh tiga) tahun pada saat menerima beasiswa;
  4. Mempunyai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00 (skala 4); 
  5. Mempunyai pengalaman menjalankan aktivitas sosial yang memiliki dampak kebermanfaatan bagi masyarakat;
  6. Tidak sedang menerima beasiswa, bekerja dan atau berada dalam status ikatan dinas dari Iembag:ijinstansi lain; 
  7. Berasal dari latar belakang ekonomi kurang mampu (keluarga pra sejahtera) yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Kurang Mampu dari Lurah/Kepala Desa setempat; 
  8. Lulus proses seleksi wawancara yang dilakukan Bank Indonesia; 
  9. Memperoieh surat rekomendari dari UIN Sumatera Utara Medan; 
  10. Membuat Resume Pribadi dan Motivation Letter dalam bahasa Indonesia; dan 
  11. Penerima beasiswa bersedia berperan aktif, mengelola dan numgambangkan Generai Baru (GenBI) serta berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

Format Surat Pernyataan, Permohonan dan Curriculum Vitae

Update 1 Maret 2021

Surat Resmi Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sumatera Utara
https://drive.google.com/file/d/1LriviiHa8MAf3b9tzs82iuiqMU2DMBQ-/view?usp=sharing

https://saintek.uinsu.ac.id/berita/read/208/penting-pengumuman-beasiswa-bank-indonesia-2021.html


Visitor
Views

Bergabunglah Dengan Kami

Mari bergabung dengan civitas akademika Program Studi Sistem Informasi UIN Sumatera Utara Medan

- Smart Optimistic Leading Impressive Different -